Kecelakaan maut di Kampar Riau.

Kecelakaan maut di Kampar Riau.
Lima orang penumpang mobil Sigra tewas di tempat.

VISIINDONESIA.com - KAMPAR - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Bangkinang - Pekanbaru, Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau, Rabu (16/12/2020) pagi, sekitar pukul 5.30 WIB.

Kecelakaan ini melibatkan mobil Daihatsu Sigra BM 1733 ZT dengan mobil Truck Fuso BA 9128 QU. Dalam peristiwa ini seluruh penumpang mobil Sigra yang berjumlah lima orang tewas. Empat orang diketahui meninggal di TKP, dan seorang lagi meninggal dunia saat perjalanan menuju Rumah Sakit.

Dari informasi yang berhasil dihimpun dilokasi peristiwa, diketahui truck Fuso bergerak dari Pekanbaru menuju ke Bangkinang. Sesampainya di kilometer 24, truk berbalik arah di u-turn.

Saat berbalik arah, tiba-tiba datang dari arah Kota Pekanbaru, satu unit mobil Daihatsu Sigra dengan kecepatan tinggi, dan langsung menghantam bagian belakang sebelah kanan mobil truck yang sedang berbalik arah.

Kasubbag Humas Polres Kampar, Iptu Deny Yusra mengatakan, sopir truk Fuso yang belum diketahui identitasnya tmelarikan diri dari Tempat Kejadian Perkara (TKP) usai kecelakaan itu.

"Bagian depan mobil Sigra menabrak bagian belakang truk Fuso. Kejadian tersebut menyebabkan pengemudi dan 4 orang penumpang lainnya meninggal dunia, ujar Deny Yusra.

Ditambahkannya , Faktor penyebab kecelakaan diduga karena kelalaian dan kurang hati-hati pengemudi mobil Sigra. Pada saat mengendarai kendaraan dengan kecepatan tinggi dan tidak memperhatikan jarak iring dengan kendaraan di depannya.

"Atas insiden itu, ada 5 orang yang meninggal dunia yaitu Kemal Akbar (21), Lisman Nedi (35), Herwan Susilo (35), dan Ilham Midi (36). Sementara yang meninggal dunia saat dilarikan ke RSUD Arifin Achmad Pekanbaru bernama Abdul Kadir (34)," jelasnya. (Ferry Anthony).

Comments (0)

There are no comments yet

Related Posts

Paling Dicari

Leave a Comment