Panitia Imlek Bersama Pekanbaru Audiensi Dengan Gubri Terpilih

Panitia Imlek Bersama Pekanbaru Audiensi Dengan Gubri Terpilih
Foto bersama.

PEKANBARU - Panitia Imlek Bersama Pekanbaru 2576 Kongzili/2025 beraudiensi dengan Gubernur Riau (Gubbri) terpilih periode 3025-2030, Abdul Wahid. Audiensi berlangsung di Kantor DPW PKB Riau Jalan Datuk Setia Maharaja, Tangkerang Labuai, Pekanbaru, Kamis (23/1/2025).

Hadir Panitia Imlek Bersama Pekanbaru, Kamin (Marga Lie) dan Wakil Ketua Panitia, Surianto Widjaja. Didampingi Ketua Dewan Pembina PSMTI Riau, Peng Suyoto dan Panitia Imlek Bersama lainnya yang terdiri dari Ketua atau perwakilan Ormas Tionghoa dan lembaga keagamaan.

Pada kesempatan tersebut, Panitia Imlek Bersama mengundang kehadiran Gubri Terpilih bersama Forum Komunikasi Pimpinan daerah (Forkopimda) Riau hadir dalam Perayaan Imlek Bersama. Perayaan dilaksanakan di Hotel Furaya pada Minggu, 2 Pebruari mendatang.

Panitia Imlek Bersama berharap Gubri Terpilih, Abdul Wahid bisa hadir di perayaan Imlek.

Daalam suasana penuh kekeluargaan, audiensi diisi dengan diskusi terkait upaya membangun Provinsi Riau agar lebih baik lagi.

Gubri Terpilih, Abdul Wahid menyambut dengan senang kedatangan Panitia Imlek Bersama Pekanbaru. Ia meminta dukungan semua elemen masyarakat, termasuk para tokoh Tionghoa untuk bersinergi dalam upaya mengurangi angka pengangguran dan mensejahterakan masyarakat.(rilis)

Comments (0)

There are no comments yet

Related Posts

Paling Dicari

Leave a Comment